JEPARA – Aksi demonstrasi dilakukan oleh ratusan siswa SMA N 1 Mlonggo pada Senin (9/1/2017). Mereka menuntut agar kepala sekolahnya yakni Gunawan untuk lengser dari jabatannya.
Hal itu dilakukan karena mengacu kejadian sebelumnya yakni pada Jumat(6/1/2017) lalu,puluhan siswa SMA N 1 Mlonggo dihukum oleh kepsek Gunawan ditengah guyuran hujan deras karena datang kesekolah terlambat. Peristiwa itu mengakibatkan belasan siswa pada pingsan kemudian dilarikan ke puskesmas dan dua diantaranya harus dirawat intensif di RSI Sultan Hadlirin Jepara.
Sebelum aksi demosntrasi hari ini, pada Sabtu (7/1/2017) ratusan siswa SMA N 1 Mlonggo juga tidak berangkat kesekolah. Hanya sekitar 60 siswa saja yang berangkat kesekolah, namun pihak sekolah kemudian mengambil langkah untuk memulangkan siswa yang sudah berangkat.
Aksi demo yang dilakukan ratusan siswa tersebut dimulai sejak pukul 06:30 wib. Para siswa membawa spanduk dengan bertuliskan berbagai kritikan dan kekecewaan siswa terhadap sikap kepseknya, diantaranya ” Om Lengser Om”, ” SMA N 1 Mlonggo Ini Sekolah Negeri Bukan Militer”, serta ada pula yang membuat spanduk yang bertuliskan ” Aturanmu Lucu Kang “,
Awalia Lailatul Khasanah, seorang siswa yang mengikuti aksi demo tersebut menyampaikan jika tuntutan para siswa tidak muluk-muluk. Hanya agar Kepsek Gunawan tak lagi menjabat Kepala sekolah SMA N 1 Mlonggo.
“Selama dua tahun ini kita diam atas sejumlah kebijakan yang membuat proses belajar di sekolah tak nyaman. Kami ingin senyum dan kegembiraan di sekolah kembali ada,” ungkap Awalia.
Setelah itu dilanjutkan dengan pertemuan dengan perwakilan siswa dan sejumlah pejabat Pemkab Jepara. Yakni Sekda Jepara Sholih, Kepala DInas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Jepara Khusairi, Kabag Kesra Setda Jepara Lukito Sudi Asmoro. Hadir pula Kapolsek Mlonggo AKP Maryono dan segenap guru SMA N 1 Mlonggo dan Wakil Ketua Komite Sekolah Arief Ma’sum..
Sekda Solih mengungkapkan, pihaknya berjanji dalam sepekan kedepan kepsek Gunawan akan jelas statusnya. Dia menjelaskan bahwa hari ini Plt bupati Jepara Ihwan Sudrajat melaporkan peristiwa ini ke gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
” Saat ini kewenangan SMA ditangani provinsi, . Kami hanya melaporkan dan memberikan rekomendasi. Kami merekomendasikan agar Kepsek Gunawan tak lagi menjadi Kepala SMA N 1 Mlonggo, Jika dalam sepekan belum ada hasil, silakan demo lagi. Bila perlu ada perwakilan dari siswa nanti kita ajak bertemu Gubernur,” terang Solih.