JEPARA – Kementrian Sosial (Kemensos) RI memutuskan untuk menambah Bantuan Sosial Tunai (BST) selama masa pandemi Covid 19 ini. Untuk Kabupaten Jepara, bantuan tersebut diprediksi akan sampai ke tangan penerima pada akhir pekan ini.
Ketua Satgas BST Kemensos Kabupaten Jepara Abdul Kharis, menyatakan bahwa berdasarkan informasi yang dia dapat, Kemensos akan menggelontorkan dana BST dalam waktu dekat ini. Sehingga, bantuan tersebut dimungkinkan bisa dicairkan secepatnya.
Kharis menjelaskan, BST ini sebenarnya sudah berjalan selama tiga bulan lalu dan berakhir pada 30 Juli kemarin. Namun, pemerintah memutuskan untuk menambahnya dalam dua tahap lagi. Sehingga BST ini disalurkan dalam lima tahap.
Untuk tahap empat dan lima ini, kata Kharis, sebanyak 10.333 orang akan mendapatkan BST Kemensos tersebut. Data ini merupakan update dari data penerima BST Kemensos tahap ketiga lalu.
”Data 10.333 itu hasil update penerima tahap tiga. Kalau pada tahap tiga ada yang tidak mengambil BST, sepertinya tidak dimunculkan lagi di tahap 4 dan 5 nanti,” jelas Kharis kepada Jeparahariini.com, Selasa (18/8/2020).
Pihaknya menambahkan, penyaluran BST tahap empat dan lima nanti diperkirakan akan dirapel menjadi satu. Kemensos telah menetapkan nominal bantuan untuk dua tahap tersebut yakni masing-masing Rp 300 ribu.
”Kemungkinan besar nanti pencairannya dijadikan satu. Jadi penerima akan mendapatkan bantuan Rp 600 ribu,” terang Kharis.
Untuk sementara ini, pihaknya masih menunggu gelontoran dana dari Kemensos. Pihkanya mengaku siap menyalurkan bantuan tersebut jika sewaktu-waktu dananya turun. Sebab, melihat perjalanan BST ini, Kharis mengatakan sistemnya dinamis. Pihak kantor POS tidak tahu persis jadwal dana tersebut akan digelontorkan ke daerah-daerah. (JHI-FQ)